Bansos Ramadhan,Polisi Bumi Agung Bagikan Paket Sembako di Mulyo Harjo

12/03/2025 22:51:44 WIB 10

Wujud kepedulian Polri terhadap masyarakat dilakukan Polsek Bumi Agung Polres Way Kanan dengan memberikan bansos paket sembako kepada masyarakat di Kampung Mulyo Harjo Kecamatan Bumi Agung Kabupaten Way Kanan. Kamis (13/03/2025).

Kapolres Way Kanan AKBP Adanan Mangopang melalui Kapolsek Bumi Agung Iptu Untung Pribadi menyampaikan dalam rangka bulan Suci Ramadhan ini, kami ingin meningkatkan kepedulian sosial terhadap masyarakat sekaligus menciptakan suasana yang lebih aman dan harmonis.

Kehadiran kami (Kepolisian) beserta Bhayangkari dan rombongan disambut hangat oleh warga Kampung Mulyo harjo.

Aksi kepedulian sosial tersebut dikemas dengan pembagian paket sembako untuk membantu warga yang memang membutuhkan, dan dalam momen yang penuh berkah ini, akan selalu siap membantu Masyarakat kapanpun sewaktu-waktu dibutuhkan.

Selain menjalin tali silaturahmi kepada masyarakat kami ingin menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif selama bulan suci ramadhan,” imbuh Kapolsek.

Pihaknya  berharap mudah - mudahan kegiatan yang telah dilakukan dapat sedikit membantu dan memberikan manfaat terutama di bulan yang penuh berkah ini, tambahnya.

Share this post